Belgia
Belgia adalah sebuah negara kecil di persimpangan Eropa barat laut. Negara ini berbatasan dengan tiga negara perdagangan yang penting -Perancis, Belanda, dan Jerman- serta Luksemburg. Perairan sempit yang disebut Selat Inggris memisahkan Belgia dari Inggris.
Lokasi Belgia di tengah-tengah Eropa telah membawa kemakmuran melalui perdagangan negara ini dengan negara-negara tetangga. Namun lokasi Belgia ini juga telah membuatnya menjadi medan pertempuran bagi pasukan dari negara-negara lain, khususnya selama Perang Dunia I (1914-1918) dan Perang Dunia II (1939-1945).
Dalam sebagian besar sejarahnya, Belgia merupakan bagian kerajaan luar yang besar. Romawi kuno, Spanyol, Austria, Perancis, dan Belanda pernah berkuasa di Belgia pada waktu yang berbeda. Pada tahun 1830, Belgia memperoleh kemerdekaannya dari Belanda dan menjadi sebuah negara yang bersatu.
Belgia memiliki dua kelompok etnis utama, yakni kelompok yang berbahasa Belanda yang disebut Fleming, tinggal di utara, dan kelompok yang berbahasa Perancis yang disebut Walloon, tinggal di selatan. Kedua etnis yang berbahasa Perancis dan berbahasa Belanda ini tinggal di Brussels, ibukota Belgia. Sekelompok orang yang berbahasa Jerman tinggal di bagian timur Belgia.
Belgia adalah pusat kegiatan ekonomi dan politik internasional. Sejumlah organisasi internasional memiliki kantor pusat di Brussels, antara lain Uni Eropa dan Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO). Banyak perusahaan internasional juga memiliki kantor cabang atau pabrik di Belgia.
Ibukota: Brussels
Bahasa resmi: Belanda dan Perancis
Nama resmi: Kerajaan Belgia
Kepala negara: Raja
Kepala pemerintahan: Perdana Menteri
Area: 30.528 km2. Jarak terjauh – timur-barat, 274 km; utara – selatan 225 km. Pantai – 63 km
Elevasi: Tertinggi – Botrange Mountain, 694 m di atas permukaan laut. Level terendah – laut
Populasi: Perkiraan – 11.047.000; kepadatan 362 per km2; distribusi 98% perkotaan, 2% pedesaan
Produk utama: Pertanian – barley, daging sapi dan sapi perah, ayam, babi, kentang, gula bit, gandum. Manufaktur – semen, bahan kimia, berlian potongan, elektronik, mesin, makanan olahan, baja, tekstil
Lagu kebangsaan: La Brabanconne
Simbol: Bendera Belgia memiliki tiga garis vertikal lebar berwarna hitam, kuning, dan merah (kiri ke kanan). Bendera ini pertama kali digunakan selama pemberontakan melawan kekuasaan Austria pada tahun 1789 dan menjadi bendera nasional pada tahun 1830
Uang: Euro. Seratus sen sama satu euro. Franc Belgia ditarik dari peredaran pada tahun 2002
Bentuk pemerintahan: Demokrasi parlementer