Indo Artileri

Kembalilah Jaya Indonesiaku

Kami Membutuhkanmu Soekarno

Kembalilah

Latihan Bersama Malindo Jaya 23AB/14 TNI AL – TLDM


Lumut (MI) : Panglima Armada Tentara Laut Diraja Malaysia (TLDM) Dato Mohamad Roslan Bin Mohamad Ramli selaku tuan rumah didampingi Panglima Armada RI Kawasan Barat Laksamana Muda TNI Widodo, S.E. secara resmi membuka kegiatan Latihan Bersama Patkor Malindo Jaya 23AB/14 di Lumut Malaysia.

Acara tersebut dihadiri oleh Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) Latma Malindo Jaya 23AB/14 Kolonel Laut (P) Andi Abdul Aziz, Komandan KRI Pati Unus – 384 Letkol Laut (P) Endra Kusuma dan Komandan KRI Lemadang – 632 Letkol Laut (P) Bina Irawan Marpaung dan pejabat teras di lingkungan Armada TLDM serta para perwira dan prajurit KRI maupun KD/ Kapal Diraja Malaysia yang terlibat latihan tersebut.

Dalam Pidatonya Dato Mohamad Roslan menyampaikan hubungan kedua Negara antara Indonesia dan malaysia harus tetap dijaga. Melalui latihan bersama antara TNI Angkatan Laut dengan Tentera Laut Diraja Malaysia inilah silaturahmi dapat terjalin serta dapat terjaganya wilayah perairan masing-masing. Pada kesempatan ini unsur-unsur TNI AL yang mengikuti Latma Malindo Jaya 23AB/14 yaitu KRI Pati Unus – 384 dan KRI Lemadang – 632 serta dari Tentera Laut Diraja Malaysia (TLDM) melibatkan dua Unsur kapal, yaitu KD Kelantan yang di Komandani oleh KDR. Azmel bin Awaludin serta KD Perkasa dengan Komandan LT. KDR. Faizzal. 

Latihan bersama ini akan dilaksanakan selama 8 hari, mulai tanggal 18 s.d 25 November 2014 yang terbagi dalam 2 tahap yaitu tahap latihan di pangkalan dan latihan di laut. Kegiatan latihan di laut akan dilaksanakan selama 3 hari dan dimulai pada hari ketiga setelah pembukaan latihan. Di sela-sela tahap latihan pangkalan, juga dilaksanakan acara Cocktail Party di geladak KRI Pati Unus – 384 dan kegiatan olahraga bersama di lapangan Markas Armada TLDM. 













Sumber : TNI AL
0 Komentar untuk "Latihan Bersama Malindo Jaya 23AB/14 TNI AL – TLDM"

 
Copyright © 2014 Indo Artileri - All Rights Reserved
Template By. Catatan Info