Indo Artileri

Kembalilah Jaya Indonesiaku

Kami Membutuhkanmu Soekarno

Kembalilah

ALHAMBRA, SIMBOL KEJAYAAN ISLAM DI ANDALUSIA


37-3
UNESCO mencatatkan Alhambra sebagai salah satu warisan dunia. Nilai sejarah dan seni tinggi mengundang ribuan wisatawan setiap harinya untuk mengunjungi permata dari selatan Spanyol ini.
37-2Sekitar tahun 711 M pasukan Islam mulai menginvasi dan perlahan merebut Spanyol dari tangan kerajaan Katolik. Kastil Alhambra adalah bukti sejarah atas kejayaan Islam di Spanyol bagian selatan – dikenal dengan sebutan Andalusia – dimana terdapat basis Islam terbesar. Meski setelah 8 abad dikuasai umat Muslim, akhirnya Spanyol termasuk Alhambra kembali jatuh ke tangan kerajaan Katolik. Alhambra terletak di bukit La Sabica, Granada. Pertama kali didirikan oleh kaum Moor yang berasal dari Afrika Utara pada tahun 1238 – 1358. Alhambra berasal dari bahasa Arab al-hamra yang berarti ‘kastil merah’. Kastil ini memang memiliki dinding bata berwarna merah dan dihiasi ubin-ubin yang kemerahan. Bangunan megah ini juga terdiri dari komplek istana dikelilingi benteng kokoh. Si kastil merah juga dilengkapi taman bunga yang indah dan harum, serta Hausyus Sibb (taman singa) yang dihiasi pilar marmer. Disebut taman singa karena terdapat patung-patung singa melingkari sebuah kolam dan dari mulut singa-singa tersebut memancar air mancur. Istana yang paling banyak dikunjungi adalah Istana Dinasti Nazari (Palacio Nazaris). Kaligrafi banyak terukir pada dindingnya, karpet persia juga menjadi dekorasi ruangan yang mencolok. Seluruh bagian istana didominasi oleh warna-warna yang menyimbolkan kehidupan menurut Al-Quran. Seperti merah untuk darah, biru untuk langit, hijau untuk bumi, dan emas untuk kekayaan. Selain itu di dalam kastil berdiri pula Istana Raja Charles V, Istana Raja 37-4Philip II, dan taman fenomenal Generalife. Dari bentuk bangunannya, Alhambra ini memiliki tiga karakter. Pertama sebagai alcazaba atau benteng pertahanan militer, kedua sebagai alcázar atau istana, dan ketiga adalah medina yaitu kota kecil.
Jika ingin mengunjungi Alhambra sebaiknya Anda memesan tiketnya terlebih dulu secara online. Hal itu perlu dilakukan karena saking banyaknya turis, pengelola Alhambra membatasi jumlah pengunjung sebanyak 6.000 per hari dan 300 wisatawan per setengah jam untuk Palacios Nazaris. Harga tiket masuk terusan sebesar € 13,00. Waktu operasional dimulai pukul 8.30-20.00 setiap hari dan kunjungan malam dimulai pukul 22.00 – 23.30 sepanjang 16 Maret – 15 Oktober. Sedangkan pada 16 Oktober – 15 Maret Alhambra buka setiap hari pada pukul 8.30 – 18.00 dan kunjungan malam pukul 20.00 – 21.30 untuk hari Jumat – Sabtu. Untuk mencapai Alhambra Anda dapat berjalan hiking selama 30 menit dari Plaza Nueva. Alternatif lain dengan naik taxi atau minibus 32 dari Plaza Isabel. Selama di Granada Anda dapat menginap di Kekoldi de Granada Hotel, Casa de la Sonrisa Hotel, atau HG Maribel Hotel. Destinasi menarik lainnya adalah Generalife, Sagrada Familia, dan Templo de Debod.
Lokasi
View Larger Map 

SUMBER
0 Komentar untuk "ALHAMBRA, SIMBOL KEJAYAAN ISLAM DI ANDALUSIA"

 
Copyright © 2014 Indo Artileri - All Rights Reserved
Template By. Catatan Info