Indo Artileri

Kembalilah Jaya Indonesiaku

Kami Membutuhkanmu Soekarno

Kembalilah

ISIS rebut tiga sumur gas di Homs, Suriah


ISIS rebut tiga sumur gas di Homs, Suriah
Seorang wartawan berlari dengan pejuang pemberontak untuk menghindari penembak jitu di garis depan pertempuran melawan ISIS di Aleppo, Suriah, Jumat (10/10). (REUTERS/Jalal Al-Mamo)
Damaskus (ANTARA News) - Anggota ISIS pada Selasa (28/10 merebut tiga sumur gas di Provinsi Homs, Suriah Tengah, demikian laporan stasiun televisi pan-Arab, Al-Mayadeen.

ISIS merebut sumur gas di sebelah timur Palmyra di Homs, setelah bentrokan sengit dengan tentara Suriah, kata laporan tersebut, yang tak memberi rincian lebih lanjut.



Sumur gas yang direbut tersebut berada di dekat ladang gas alam Ash-Shaer, yang direbut oleh IS pada 17 Juli, tapi direbut kembali oleh tentara Suriah pada 26 Juli, setelah serangan balasan yang dilancarkan militer Suriah guna merebut kembali kendali atas ladang gas utama.

ISIS, yang sebelumnya dikenal sebagai Negara Islam di Irak dan Levant (ISIL), telah memproklamasikan kekhalifahan di daerah yang membentang dari Suriah sampai Irak.

Kelompok fanatik tersebut juga telah merebut hampir semua ladang minyak di Provinsi Deir Az-Zour --yang kaya akan minyak-- di Suriah Timur di perbatasan dengan Irak.

Secara terpisah, tentara Suriah telah melancarkan serangan besar terhadap posisi gerilyawan di pinggiran timur ibu kota negeri tersebut, Damaskus, dan mereka sejumlah daerh penting serta mendesak ke arah kubu kelompok fanatik bersenjata itu.


REUTERS 
0 Komentar untuk "ISIS rebut tiga sumur gas di Homs, Suriah"

 
Copyright © 2014 Indo Artileri - All Rights Reserved
Template By. Catatan Info