Rusia akan adakan latihan militer dengan China 2014
Ilustrasi. Seorang tentara Rusia bersiaga sementara pasukan berbaris melintas saat latihan bersama menjelang Parade Hari Kemenangan di Lapangan Merah, Moskow, Rusia, Minggu (6/5). (FOTO ANTARA/REUTERS/Denis Sinyakov)
Vladivostok:(DM) - Militer Rusia akan mengadakan latihan militer besar bersama tahun depan dengan China dan, secara terpisah dengan Mongolia, kata juru bicara Distrik Militer Timur Rusia, Sabtu.
Armada Pasifik Rusia akan berpartisipasi dalam pelatihan Vigilant Eagle-2014 dengan Angkatan Laut China.
Secara terpisah, Infanteri Mekanik Rusia akan berlatih bersama dengan pasukan China di China sebagai bagian dari pelatihan "Misi Perdamaian" anti-teroris. "Misi Perdamaian" diadakan sejak tahun 2005.
Pasukan infanteri dari Republik Rusia Buryatia di Siberia juga akan menggelar latihan Selenga dengan tentara Mongolia, yang diselenggarakan setiap tahun sejak 2008.
Tanggal yang tepat untuk semua latihan bersama tahun depan akan ditentukan di konferensi militer dan juga pada tahun 2014, kata juru bicara itu.
Rusia dan China, anggota Organisasi Kerja sama Shanghai, sebuah blok keamanan Eurasia juga termasuk Mongolia sebagai pengamat, demikian RIA Novosti.
0 Komentar untuk "Rusia akan adakan latihan militer dengan China 2014 "